Jogja Memang Istimewa: pentas seni tradisional di taman Gua Kiskendo

  Persiapan para penari jathilan sebelum pentas Dengan tajuk Jogja Memang Istimewa, pentas seni tradisional ini digelar di taman Gua K...

Persiapan para penari jathilan sebelum pentas

Dengan tajuk Jogja Memang Istimewa, pentas seni tradisional ini digelar di taman Gua Kiskendo, 20-21 September 2014. Seni yang ditampilkan meliputi kesenian angguk putri, jathilan gedrug wanara, dan campur sari. Acara ini juga dimeriahkan dengan lomba mancing dan lomba senam sehat joget oplosan. Acara ini sukses menyedot animo masyarakat, baik masyarakat lokal maupun pengunjung objek wisata Gua Kiskendo.

Dalam sambutannya, Bapak Suharno selaku perwakilan panitia menyampaikan bahwa acara ini bertujuan untuk mendukung keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta, sekaligus memberi sarana bagi masyarakat untuk berkreasi khususnya dalam bidang seni budaya. Bapak Anom Sucondro selaku lurah Jatimulyo mengapresiasi kerja keras Pokdarwis Gua Kiskendo beserta masyarakat yang menentukan kesukseskan acara ini. Beliau juga menghimbau masyarakat Jatimulyo untuk terus bersemangat bahu-membahu membangun kepariwisataan di Jatimulyo.

Bupati Kulon Progo,  dr. Hasto Wardoyo yang berkenan menghadiri acara pentas seni ini menyampaikan bahwa pemerintak kabupaten akan terus mendukung upaya masyarakat untuk mengembangkan potensi yang ada di Kulon Progo. Beliau juga menekankan agar masyarakat mendukung program unggulan pemkab, 'beli bela Kulonprogo', sebuah kampanye untuk mendahulukan membeli produk lokal yang dihasilkan Kulon Progo.

Acara ini semakin meriah dengan hadirnya para bintang tamu yang terkenal seperti Dalijo 'angkring' dan para penyanyi dari wilayah DIY.

You Might Also Like

0 comments