Dedikasi tiada henti: sosok teladan
September 21, 2014
Nama beliau Hadi Suwito, atau biasa dipanggil Mbah Hadi Slamet (Slamet adalah nama kecil beliau). Kakek berusia kurang lebih 80 tahun ini adalah juru kunci Gua Kiskendo, salah satu gua wisata yang cukup populer di Kab. Kulon Progo.
Mbah Hadi sudah terlibat dalam pengembangan wisata di Kiskendo sejak mulai dibuka pada era 80-an. Beliau kemudian diberi amanat untuk menjadi juru kunci gua ini sampai sekarang.
Tugas seorang juru kunci tidaklah mudah. Beliau inilah yang bertanggung jawab menjaga Gua Kiskendo (terutama dalam hal spiritual). Maklum saja, gua adalah salah satu tempat yang bagi masyarakat lokal kental dengan aroma mistis.
Hampir setiap hari Mbah Hadi berjaga di depan pintu gua, siap mengantar para pengunjung untuk menyaksikan fenomena menakjubkan yang ada di dalam Gua Kiskendo. Dengan sabar beliau juga akan menjelaskan sejarah dan mitos yang ada di gua yang berada di ketinggian sekitar 700 mdpl ini.
Mbah Hadi yang puluhan tahun menjadi juru kunci Gua Kiskendo sangat hafal seluk beluk lorong-lorong di dalamnya. Beliau seringkali memberikan petuah agar kita semua bisa bersahabat dengan alam, dengan cara menghargai dan melestarikannya.
Di usianya yang tak lagi muda, Mbah Hadi memberikan contoh pengabdian yang luar biasa bagi masyarakat. Keikhlasan dan dedikasi tanpa mengharap imbalan menjadi pelajaran berharga dari kakek yang satu ini.
0 comments